Sunday, October 30, 2016

20 Shortcut Photoshop Pada Keyboard part 2

Pasti orang-orang IT sudah tahu fungsi dari sebuah shortcut. Ya! Shortcut berfungsi untuk mempercepat pekerjaan agar pekerjaan lebih cepat selesai. Pada software apapun pasti memiliki shortcut tersendiri, seperti new, open, close, undo, redo, dll. Begitu juga dengan software photoshop yang biasa kita kenal untuk mengedit dan mendesain sebuah gambar atau foto. Shortcut pada software biasanya digabungkan dengan tombol CTRL dan ALT atau dalam sistem operasi macintosh biasa dikenal dengan COMMAND.




Baca Juga : 20 Shortcut Photoshiop Pada Keyboard Part 1

Shift + Ctrl + G artinya ungroup layer, berfungsi untuk menghapus layer group pada layer
Ctrl +,  artinya hide layer, berfungsi untuk menyembunyikan layer yang aktif atau mengaktifkan layer yang tidak aktif
Ctrl + E artinya merge down, berfungsi untuk menyatukan layer yang terseleksi dengan layer di bawahnya
Shift + Ctrl + E artinya Merge Visible, berfungsi untuk menyatukan semua layer baik yang terseleksi maupun tidak terseleksi
Ctrl + A artinya All, berfungsi untuk menyeleksi seluruh isi kanvas
Ctrl + D artinya Deselect, berfungsi untuk menghapus seleksi pada layer
Shift + Ctrl + D artinya Reselect, berfungsi untuk menyeleksi ulang layer yang telah deselect
Shift + Ctrl + I artinya Invese, berfungsi untuk menyeleksi bagian luar yang tidak terseleksi
Alt + Ctrl + A artinya All Layers, berfungsi untuk menyeleksi semua layer yang tidak terkunci
Alt + Shift + Ctrl + F artinya Find Layers, berfungsi untuk mencari sebuah layer dengan kata kunci yang kita masukan
Ctrl + F  artinya Last Filter, berfungsi untuk mengaktifkan filter layer yang sebelumnya digunakan
Alt + Shift + Ctrl + A  artinya Adaptive Wide Angle, berfungsi untuk meneluruskan distori yang dihasilkan lensa wide
Ctrl + + artinya Zoom In, berfungsi untuk memperbesar ukuran ukuran canvas agar terlihat besar
Ctrl + - artinya Zoom Out, berfungsi untuk meperkecil ukufan canvas agar terlihat kecil
Ctrl + 0  artinya Fit On Screen, berfungsi untuk mengukur foto agar pas
Ctrl + 1 artinya 100%, berfungsi untuk memperbesar/memperkecil foto sampai ukuranya 100% kali zoom
Ctrl + R artinya Ruler, berfungsi untuk mengatifkan fungsi penggaris pada photoshop
Alt + f9 artinya action, berfungsi untuk menampilkan window action
F5 artinya Brush, berfungsi untuk menampilkan brush
F6 artinya Color, berfungsi untuk untuk menampilkan color

Nah dari 20 Shortcut Photoshop apakah masih ada yang belum mengerti? Kalau belum, silakan tinggalkan jejak di kolom komenter. Tunggu juga 20 Shortcut Photoshop Pada Keyboard part 3 yaa :D

0 komentar:

Post a Comment