Sunday, November 12, 2017

Jenis Font Yang Digunakan Oleh Desainer Grafis


Kata huruf atau tipografi adalah ilmu yang mempelajari tentang penempatan penataan untuk mendapatkan kesan tertentu agar pembaca bisa mendapat informasi secara maksimal. Typografi tak bisa dilepaskan dari font. Font adalah suatu bentuk yang biasanya terdiri dari huruf, angka,dan tanda baca. Font memiliki karakteristik serta makna masing-masing font tersendiri. 
Font yang sering digunakan oleh para desainer di antaranya adalah :

SLAB SERIF
Font Slab Serif adalah jenis lain dari font-font serif (berkaki). Namun lain halnya dengan font sans serif yang tipis dan ramping, font slab serif tampil kokoh dengan blok serif yang tebal dan besar. Oleh karena itu, font jenis ini sangat cocok digunakan untuk tampilan headline, judul, maupun untuk membuat tampilan layout yang expresif. Contoh paling umum dan sangat sering ditemukan dari font jenis slab serif adalah Rockwell dan Chunk.


SANS SERIF
sans-serif adalah jenis huruf yang tidak memiliki kait pada bagian ujung strokes. kata sans, yang berasal dari bahasa Perancis, memiliki arti tanpa, sedangkan serif adalah bagian yang berbentuk kait di ujung strokes.


MODERN SERIF
Modern Serif merupakan jenis huruf dalam bentuk serif. Namun font ini terlihat lebih modern dibandingkan slab serif. Font dalam bentuk modern serif biasanya digunakan untuk membuat sebuah flyer atau majalah yang membahas tentang fashion di zaman sekarang.


MODERN SANS SERIF
Modern sans serif sama halnya seperti font sans serif. Hanya saja font ini terlihat lebih kekinian. sangat berbeda kegunaanya dengan font sans serif. Font modern sans serif banyak digunakan untuk membuat logo dalam bentuk wordmark. Selain itu font modern sans serif juga biasa digunkana untuk membuat typografi dalam sebuah desain dengan bentuk flat desain.


SCRIPT
Font script adalah font dalam bentuk seperti tulisan tangan. Font script memiliki arti sebuah persahabatan dan elegant. Dalam dunia desain, font script banyak digunakan untuk sebuah judul novel yang membahas percintaan, kehidupan bermasyarakat, membuat undangan, membuat sebuah lettering, dll

DECORATIVE
Jenis font ini juga dikenal dengan nama font display dan font ornamental. Jenis font dekoratif ini memiliki ciri ornamental alam yang tinggi, sehingga sangat akan cocok jika digunakan sebagai tagline atau judul.

0 komentar:

Post a Comment