Monday, November 20, 2017

Kenalan Yuk Dengan Pathfinder di Adobe Ilustrator

Pathfinder merupakan sebuah teknik sekaligus tool yang ada pada software Adobe Ilustrator. Pathfinder sangat membantu dalam pekerjaan seorang desain grafis. Penggunaan tool ini sangat mudah, namun pengguna harus memiliki ketelitian dalam menyusun objek agar tidak salah dalam menggunakanya. Cara kerja pathfinder yaitu dengan menyatukan dua objek atau lebih yang nantinya akan dikerjakan oleh sebuah fungsi dari pathfinder itu sendiri. Beberapa fungsi ini memiliki cara kerjanya masing-masing.


Dalam Adobe Ilustrator, pathfinder dibagi menjadi dua yaitu shapes mode dan pathfinders. Untuk shapes mode di dalamnya ada unite, minus front, intersect, exclude. Untuk pathfinders di dalamnya ada divide, trim, merge, crop, outline, minus back.

UNITE
Unite adalah salah satu fungsi pathfinder yang berguna untuk menyatukan beberapa objek menjadi satu.


MINUS FRONT
Minus Front merupakan fungsi pathfinder yang berguna untuk menghilangkan objek yang bagian depan dan menghilangkan bekas pada bagian belakang.


INTERESECT
Interesect merupakan fungsi pathfinder untuk membuat objek baru dari bagian area yang saling menyatu pada kedua objek.


EXCLUDE
Exclude merupakan fungsi pathfinder untuk mendistrosi bagian tengah antara kedua objek yang saling menempel.


DIVIDE
Divide merupakan salah satu fungsi pathfinder yang berguna untuk membelah objek menjadi tiga bagian.


TRIM
Trim berfungsi untuk memotong bagian yang menempel pada kedua objek yang saling besentuhan.


MERGE
Fungsi merge hampir sama dengan fungsi pada Unite yaitu menyatukan objek, yang membedakan kedua fungsi ini yaitu saat menggunakan unite objek akan membuat compound shape tetapi tidak pada merge.


CROP
Fungsi Crop sekilas sama dengan intersect yaitu memotong bagian objek yang menepel pada kedua objek namun intersect membuat compound shape sedangkan Crop tidak.


OUTLINE
Outline berfungsi membuat kedua objek shape menjadi outline atau objek garis tepi.


MINUS BACK
Fungsi Minus back adalah kebalikan dari fungsi Minus Front yaitu menhilangkan objek bagian depan dan menghilangkan bagian dari kedua objek yang saling menempel.


0 komentar:

Post a Comment