Friday, April 28, 2017

Arti dan Filosofi Warna Dalam Desain

Warna memang menjadi hal yang sangat menarik dalam desain. Warna juga termasuk salah satu dari elemen desain. Untuk penggunaan warna, tentu tidak bisa asal-asalan. Ada aturan-aturan khusus dalam penggunaan warna. Salah satunya adalah dengan membuat permainan warna dalam filosofi serta makna dari sebuah warna. Berikut penjelasan mengenai arti dan filosofi warna dalam desain.


MERAH
Warna merah adalah warna yang paling kuat. Warna ini memiliki kode komputer (ff0000). Warna merah melambangkan api, kekuatan, keganasan, energi, perang, bahaya, dll. Selain itu warna merah juga memiliki unsur emosional yang sangat kuat. Seperti unsur cinta dan seksual. Warna ini sangat mudah dilihat, itu lah alasan kenapa warna merah digunakan sebagai lampu rem kendaraan, benda-benda terlarang, dll. Dalam ilmu kelambangan warna merah juga diartikan sebegai lambang berani. Seperti warna merah pada bendera Indonesia. Warna merah sangat tidak cocok jika digunakan terlalu banyak, sebab akan membuat mata menjadi pusing.

JINGGA
Warna jingga memilik arti keindahan, kenanggunan, persahabatan, kreatifitas, dll. Warna jingga juga melambangkan langit pada pagi/sore hari. Warna jingga meningkatkan suplay  oksigen.

KUNING
Warna kuning memilik arti ceria, aktif, menarik, dll. Akan tetapi warna kuning akan membuat mata menjadi kelalahan jika terlalu sering melihat warna ini. Warna kuning termasuk ke dalam warna primer, itu artinya warna asli yang tidak dicampur oleh warna apapun. Warna kuning merupakan warna yang kuat untuk  menarik perhatian, oleh sebab itu banyak tanda rambu-rambu lalu lintas dengan warna kuning dan juga simbol simbol warna kuning serta garis polisi.

HIJAU
Hijau merupakan warna alam atau warna daun-daunan. Hijau memiliki sifat penyejuk. Hijau memiliki arti alami, sehat, keberuntungan, pembaruan, alam, keseimbangan, kesuburan, optimis, dll. Warna hijau sangat disukai oleh banyak makhluk hidup. Warna hijau juga sering digunakan pada penjualan minuman-minuman yang memiliki bahan dari alam, seperti minuman teh. Warna hijau akan dipakai oleh orang-orang pecinta alam. Akan tetap warna ini sangat tidak cocok jika digunakan untuk desain pakaian (jaket) untuk mendaki karena akan susah dicari ketika keadaan darurat.

BIRU
Warna briru adalah warna air. Biru juga cocok jika digunakan bersama warna hijau, karena memiliki sifat yang sama yaitu penyejuk. Menurut psikolog, warna biru berarti kepercayaan, konservatif, keamanan, kebersihan, damai, menyejukan, spiritualitas, misteri, kesabaran, dll. Ketika warna biru dipadukan dengan warna hangat seperti merah dan kuning, maka biru akan membawa pengaruh yang besar dan memiliki rasa semangat. Sebagai contoh biru-kuning-merah akan memiliki arti superhero.

NILA
Nila atau indigo (atau spektral indigo) adalah warna pada spektrum yang panjang gelombangnya antara 450 dan 420 nanometer, terletak di antara biru dan violet. Warna ini memilki kode hexa (6600FF). Warna nila memiliki arti keindahan serta keanggunan. Warna nila juga warna yang menyejukan karena pencampuran warna biru dan violet.

UNGU
Warna ungu memiliki arti keanggunan. Oleh sebab itu warna ungu identik dengan warna kerajaan. Warna ini melambangkan kekuatan, bangsawan, kemawahan, spiritual, misteri, kekasaran, ramah, romantis, dan mandiri. Warna ungu dalam lingkungan masyarakat sering diartikan sebagai warna janda. Warna ungu sangat jarang ditemui di alam.

HITAM
Warna hitam memilik arti sebagai ketakutan, kekuatan, kecanggihan, kematian, misteri, horor, kesedihan, dll. Sebagai warna desain teknologi, warna hitam menjadi warna yang sangat elegan dan terlihat modern. Oleh sebab itu banyak produsen laptop/smartphone mengeluarkan gadgetnya yang berwarna hitam.Warna hitam juga melambangkan kesan formalitas dalam acara resmi. Hitam juga melambangkan dukacita.

PUTIH
Putih merupakan warna yang berlawanan dengan warna hitam. Warna putih memiliki sifat kesucian, kebaikan, bijaksana, kosong, dll. Warna putih sangat bisa dipadukan oleh warna apapun.

0 komentar:

Post a Comment